Saturday, October 20, 2012

Ketika cinta tidak harus memiliki

Satu kalimat yang sudah terbiasa terdengar di telinga kita , namun mempunyai arti yang berbeda dari sudut pandang orang yang menilai ada yang memandang sinis , ada yang memandang sekedar hanya untuk menghibur , menyakitkan , atau bahkan suatu kalimat yang mempunyai nilai positive kan mudah di jalankan namun tetap memerlukan jiwa besar untuk menghadapinya 
Mungkin kalimat ini sebagai suatu movitor untuk seorang sahabat yang sedang mengalami ini memberikan kalimat ini kepada sahabatnya yang sedang mengalami hal tesebut , tapi mungkin si sahabat tidak mengerti makna atau arti dari kalimat itu 
Namun bagaimana dengan sahabatnya yang mengalaminya ketika cinta dia terhadap seseorang yang nggak mungkin di milikinya ?
Saya sedang mengalaminya , akhirnya menemukan makna dan arti yang sesungguhnya dari kalimat itu 
memang disaat awal kita mengalami hal tersebut sungguh menyakitkan , sedih , bahasa gaul nya galau , mau berapa lama kita tenggelam dalam rasa itu ? sering pula kita dengarkan pertanyaan tersebut dari sahabat kita yang tidak mengalaminya  , jawaban yang bijak adalah , diri kita sendiri yang memutuskan , ada yang mudah bangkit lagi , namun ada pula yang membutuhkan waktu yang tidak sebentar  dan sang waktu lah yang membantu kita untuk memutuskan semua itu 
Seiring dengan berjalan sang waktu , kedewasaan diri , dan tentunya bantuan dari Tuhan pula , akhirnya saya menemukan jawaban itu  untuk membayar rasa penasaran saya  
Setelah mencoba mencari jawaban yang dapat melepaskan rasa haus  penasaran saya , kalimat tersebut , kadang Tuhan itu memberikan jawaban  tidak langsung kepada kita , tapi melalui hal hal yang tidak kita sangka  , tapi langsung menjawab atas doa yang kita panjatkan setiap hari dari sebuah iklan smartfriend di televisi , akhirnya saya tersetak , mungkin ini salah satu jawaban dari Tuhan untuk pertanyaan yang saya tanyakan kepada Tuhan  atas permasalahan saya  ,

 " Tiap rasa itu indah 
   Jangan lewatkan tiap detik di dalamnya
   Kita menggengam untuk melepaskannya 
   Mendengarkan untuk bisa berbicara
   Kita selalu punya cerita  , selalu ingin berbagi 
   Jadi tersenyum lah ,  dan dunia ikut tersenyum
   Jangan takut tuk memulai kembali 
   Meski dengan airmata sebelum tawa 
   Karena hidup penuh warna 
   Rayakan semua rasa
   Karena hidup itu indah 
   Jadi , Jangan lewatkan tiap detik di dalamnya "

( kutipan iklan smartfriend )

Sebuah kalimat bijak yang mengena di hati , mungkin bagi saya ini adalah jawaban dari Tuhan untuk kondisi yang saya alami saat ini 
Lantas saya merenung dan mencoba meresapi kalimat tersebut di diri saya dan akhirnya mengerti 
Ketika kita mencintai seseorang yang menurut saya itu adalah yang terbaik , yah memang rasanya saat itu dia yang terbaik , karena pada saat itu tanpa saya  sadar dia mengajarkan kepada saya , bagaimana rasanya jatuh cinta , rasa kangen , rasanya di manja dengan orang yang kita cintai , tapi pada saat itu pula dia mengajarkan kepada kita begini rasanya putus cinta , sakit hati , perih  , airmata yang turun , namun dia tanpa  sadar pun bahwa merasa bahwa dia bukan orang yang tepat untuk mendampingin kita 
untuk apa kita memaksakan cinta , atau mengatasnamakan cinta , berusaha berbagai cara untuk mendapatkan dia kembali , 
Tapi saya tidak akan pernah menyesal mengenal dia , pernah mencintai dia karena dia telah mengisi satu bab dalam kehidupan saya memberikan warna dalam hidup saya  , mengajarkan berbagai hal untuk saya , sedih senang 
Cinta itu memang nggak bisa bohong , memang masih ada rasa di antara kita , namun sudah terhalang oleh batas batasan yang kita nggak bisa melanggar  , karena kalau pun kita nekat melanggar nya dengan mengatas namakan cinta , pada akhirnya kita menjalankan larangan Tuhan mengambil yang bukan untuk kita .
Saya tahu bahwa cinta saya memang untuk dia , tapi saya akan melepaskan dia karena saya tidak mau kehilangan Tuhan , karena saya menjalankan larangan Beliau , saya yakin dan percaya Tuhan pasti akan memberikan yang terbaik untuk saya  
Dan pada blog saya ini saya ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada bos ku yang memberikan nasehat yang bagus dan akan saya ingat selalu 
ketika kamu , sedih , galau yang negative , ingat lah galau yang positive yah , yaitu 

God Always Listen And Understanding 


                                                                           

No comments: